Filipi 3:1-11

Lebih Mulia

26 Maret 2018
Bacaan Alkitab hari ini : Filipi 3:1-11

Apakah yang Anda anggap mulia dalam hidup Anda? Anggapan bahwa dihormati orang lain adalah hal yang mulia membuat ada orang yang berusaha sekuat tenaga agar dihormati orang lain seumur hidup. Anggapan bahwa memiliki banyak harta adalah hal yang mulia membuat ada orang yang seumur hidup hanya fokus mencari harta. Setelah bertemu dan mengenal Tuhan Yesus lebih jauh, Rasul Paulus sadar bahwa yang mulia dalam hidup ini adalah pengenalan akan Yesus Kristus dan kuasa kebangkitan-Nya, persekutuan dalam penderitaan-Nya, keserupaan dengan Kristus dalam kematian-Nya, dan kebangkitan dari antara orang mati (3:10-11). Hal-hal itu lebih mulia karena menyangkut kehidupan kekal dan kemuliaan yang akan diterima orang percaya kelak. Segala kemuliaan dunia tak berarti bila dibandingkan dengan kemuliaan yang akan diterima orang percaya kelak. Kebangkitan dari kematian adalah berkat terbesar yang akan diterima setiap orang yang percaya di dalam Kristus.

Perhatikan bahwa orang yang menerima kebangkitan dari antara orang mati adalah orang yang memiliki persekutuan dengan Kristus dalam penderitaan dan kematian-Nya (3:10-11). Orang yang memiliki persekutuan dengan Kristus adalah setiap orang yang sungguh-sungguh percaya dan menerima Yesus Kristus sebagai Juruselamatnya, sehingga hidup dalam ikatan kasih dan perjanjian yang tidak terpisahkan dengan Kristus. Dosa mereka diampuni dan mereka diberi identitas baru sebagai anak-anak Allah. Dalam kehidupan sehari-hari, kesatuan orang percaya dengan Kristus terlihat jelas karena mereka hidup menyerupai Kristus. Mereka rela berkorban atau menderita seperti Kristus dan hidup mereka yang lama sudah mati. [WY]




"Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-
Nya dan persekutuan dalam penderitaan-Nya, dimana aku menjadi
serupa dengan Dia dalam kematian-Nya, supaya aku akhirnya
beroleh kebangkitan dari antara orang mati."
Filipi 3:10-11
Pokok Doa
1. Proses pengusulan Calon Sementara Penatua di masing-masing Jemaat GKY.
2. Proses Pergantian Gembala di GKY Jemaat Teluk Gong, GKY Jemaat Sunter.
Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh.
Yakobus 5: 16
www.gky.or.id | Gereja Kristus Yesus Copyright 2019. All rights Reserved. Design & Development by AQUA GENESIS Web Development & Design